Advertisement
Mutasi dan rotasi personil Polri yang digelar Polres Kuningan ikut menyasar para pejabat di jajaran Polres Kuningan. Jumat (15/9/2023)
Kapolres Kuningan AKBP Willy Ardian Mengatakan. Semoga kedepannya bisa memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat yang utama, kedepan tupoksi yang harus di persiapakan kesiapan kesiapan pengamanan dalam rangka Pemilu 2024 dan beberapa agenda pengamanan baik itu aktifitas masyarakat, agenda politik dan lainnya.
"Dengan dilaksanakannya mutasi rotasi ini. Alhamdulillah pejabat lama mendapat promosi, karena ada yang jadi Kasat, Kabag, kapolsek di tempat Polres yang baru berarti pimpinan memberikan wujud penghargaan atas pekerjaannya selama ini di Polres Kuningan," dan itu atas rekomendasi pimpinan Polres, begitupun dengan para perwira menengah yang alhamdulillah mendapat penghargaan dari Polda atas dedikasinya selama bekerja. Imbuh Kapolres
Hal itu disampaikan Kapolres Kuningan AKBP Willy Ardian usai acara pisah sambut pejabat jajaran Res 855 Kuningan kepada awak media ini di salah satu Rumah Makan bilangan Kramatmulya Kuningan, yang sebelumnya pelaksanaan acara rotasi mutasi dan serah terima jabatan PJU dan Kapolsek di halaman Mapolres Kuningan.
Pejabat Polres yang terkena alih tugas dan kenaikan jabatan pada acara serah terima jabatan tersebut ialah Kompol Endang Kusnandar SH.MH menyerahkan tugas dan tanggung jawab jabatan kepada AKP Purwadi SH,. M.A.P sebagai Kabagop Polres Kuningan yang sebelumnya menjabat Kasat Lantas Ciko. AKP Vino Lestari SIK. M.Si. MM yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Kuningan menyerahkan kepada AKP Triyono Raharja SIK sebagai Kasat Lantas Kuningan. IPTU Mugiyono, SE menyerahkan kepada IPTU murjani sebagai Kasikum Polres Kuningan sedangkan IPTU mugiyono, SE mendapat tugas dan tanggung jawab dari Kapolres Kuningan sebagai Kasi Humas Polres Kuningan.
IPTU Deden menyerahkan kepada IPTU Dede Kusnadi sebagai Kapolsek Garawangi, dan IPTU Dede Kuswandi menyerahkan tugas sebagai Kapolsek Subang kepada IPTU Farikin, IPTU Ahmad Muchsin menyerahkan tugasnya kepada IPTU Agus Budi Wahono sebagai Kapolsek Pancalang. IPTU Agus Budi Wahono pun menyerahkan tugasnya kepada IPTU Enang Kurnia sebagai Kapolsek Pasawahan.
(Man Bom)