Advertisement
Warga RT 22 RW 05 Dusun Bojong Desa Ancaran Kecamatan Kuningan yang bernama Saeful sudah bisa kembali beraktivitas pasca operasi kanker usus yang bertahun tahun di deritanya, Saeful kini kembali normal setelah dapat bantuan operasi dari Rumah Sakit Umum 45 Kuningan.
Seorang pengacara yang cukup terkenal Bambang Hutapea. SH.MH yang juga pendamping Saeful menyampaikan. Saya ucapkan terimakasih kepada pihak manajemen rumah sakit 45 Kuningan yang telah membantu atas kesembuhan saudara Saeful dengan ikhlas dan tanpa biaya sepeserpun, ucap Bambang Saat mendatangi Rs 45 Kuningan. Rabu (11/10/2023)
"Alhamdulillah berkat Allah subhanallah wa taala, Saeful bisa sehat kembali, hal ini tentunya hasil kerja para tim medis RS 45 yang dengan sigap, serta ikhlas membantu Saeful dalam menangani operasi, serta kordinasi dari berbagai pihak, baik dengan rumah sakit Gunung jati , BAZNAS , RS 45 maupun dengan Pemda Kuningan " ungkap , Hutapea di hadapan jajaran manajemen RS 45.
Direktur RS 45 ,dr Deki merasa terharu dan berterima kasih kepada kedatangan tim dari Bambang Hutapea, menurutnya , dari sekian ribu pasien yang pernah ditangani oleh pihak rumah sakit baru kali ini ada pasien yang mengucapkan terima kasih pada pihak kami, apalagi ucapan secara langsung dari pasien kami Saeful, hari ini saya ikut terharu.
" Sudah menjadi kewajiban kita, saling membantu sesama manusia, kami tidak berhitung masalah biaya , kami mengutamakan pelayanan kesehatan apalagi menyangkut masalah nyawa, kami senang ketika ada pasien yang sembuh " ujar dr Deki.
Selain ucapan terima kasih , dari kedua belah pihak , antar Rumah sakit 45 Kuningan dengan Bambang Hutapea menanda tangani kesepakatan perdamaian dengan di saksikan beberapa jurnalis yang tergabung dalam FORWADES dengan harapan saling memberikan informasi tentang kesehatan.
(Moris)