Journal Gamas

Label


lisensi

April 05, 2024, 19.36 WIB
Last Updated 2024-04-05T12:36:01Z
HeadlineMuslim

Sambut Idul Fitri 1445 H, Dandim 0615 Kuningan Bagikan Bingkisan Lebaran

Advertisement

KUNINGAN | JOURNALGAMAS.COM,-

Kodim 0615/Kuningan membagikan bingkisan lebaran Idul Fitri 1445 H kepada seluruh prajurit dan PNS TNI yang dilaksanakan saat Apel pengecekan cuti lebaran di Markas Kodim 0615/Kuningan Jl RE Martadinata No 97 Kuningan, Jumat, (5/4/2024)

Pembagian bingkisan lebaran Idul Fitri ini dilakukan oleh Dandim 0615/Kuningan Letkol Inf Kiki Aji Wiryawan S.Sos, kepada personel perwakilan dari anggota Bintara, Tamtama dan PNS Kodim 0615/Kuningan

Dandim 0615/Kuningan Letkol Inf Kiki Aji Wiryawan S.Sos, mengatakan, pembagian bingkisan lebaran dilakukan sebagai bentuk kepedulian Komando terhadap seluruh prajurit dan PNS TNI serta keluarganya dalam menyambut Hari Raya ldul Fitri.

"Dandim 0615 /Kuningan memberikan sedikit tali asih berupa bingkisan kepada prajurit dan PNS sebagai wujud perhatian dan kasih sayang serta rasa kekeluargaan, sehingga dapat menguatkan rasa kebersamaan maupun kekompakan dalam menyambut hari kemenangan dan menjalankan tugas kedepannya," ujarnya.

Pada kesempatan tersebut Dandim menyampaikan agar seluruh prajurit yang menjalani cuti gelombang pertama selalu senantiasa menjaga keamanan dan keselamatan selama cuti dari kedinasan.

" Jaga faktor keamanan dan keselamatan diri maupun keluarga dalam melaksanakan cuti lebaran, Bila ada rekan prajurit yang akan mudik atau pulang kampung, tetap hati-hati agar utamakan keselamatan sampai tujuan dan kembali nantinya tidak kekurangan suatu apapun"

"Saat yang lain cuti gelombang pertama, sebagian lainnya yang nanti akan cuti gelombang kedua tetap berjaga dan siaga demi memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang akan melaksanakan hari raya Idhul Fitri 1445 H/2024 M

Sampaikan salam hormat saya kepada keluarga di rumah, atas nama pribadi, keluarga maupun satuan mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1445 H, Minal Aidin Wal Faidzin, mohon maaf lahir batin, pungkasnya.


(Moris)