Advertisement
KUNINGAN | JOURNALGAMAS.COM,-
Kesebelasan Desa Muncangela Kecamatan Cipicung Kabupaten Kuningan berhasil menjuarai Gala Desa U-17 setelah di final mengalahkan Desa Pamulihan pada Minggu 27 Agustus 2023. Sedangkan juara ke tiga di duduki oleh Desa Suganangan.
Pelaksanaan Gala Desa U-17 di gelar selama beberapa hari di Lapangan Sepak Bola Sauyunan Desa Mekarsari Kecamatan Cipicung dimulai dari tanggal 18 Agustus 2023 sampai dengan 27 Agustus 2023 oleh kecamatan Cipicung. Penutupan dihadiri oleh Camat Cipicung, Deni Hamdani. SE. Kp. M.Si, Kapolsek Ciawi, Danramil Ciawi, Kepala Desa Se-Kecamatan Cipicung, Ketua Tim Penggerak PKK Desa Mekarsari, Ketua BPD Desa Mekarsari, Ketua LPM Desa Mekarsari. Turnamen ini di gelar merupakan rangkaian kegiatan untuk memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78.
Sementara Camat Cipicung Drs. Deni Hamdani.SE. Kp. M.Si saat di konfirmasi di sela sela kegiatan jalan sehat yang di gelar di kecamatan Cipicung. Kamis (31/08/2023). Mengatatakn, kegiatan turnamen gala desa usia 17 sengaja kami laksanakan untuk usia pembinaan agar kami, di samping mengali potensi minat bakat dalam bidang cabang olah raga mengeluarkan hasil atlet - atlet terbaik.
Deni menambahkan, memang ajang ini di jadikan ajang media untuk seleksi dari hasil gala desa kemarin, kita dapat beberapa pemain dari setiap posisi yang sudah di seleksi dan di rekrut oleh panitia, yang mana melibatkan unsur pelaku-pelaku olahraga dan Kelompok Kerja Guru Olahraga (KKGO), insya Allah kita sudah dapat usia pembinaan dibawah Usia 17 tahun barangkali untuk kedepannya di butuhkan dan di tempatkan ke yang lebih tinggi. Harapnya
"Alhamdulillah pelaksanaan Gala Desa di Kecamatan Cipicung dapat berjalan dengan lancar, aman dan tertib serta di sambut meriah dan antusias yang tinggi oleh masyarakat sekitar tempat pertandingan", ujar Camat Cipicung Deni Hamdani saat menyerahkan hadiah kepada juara, di acara jalan sehat yang di gelar di halaman Kecamatan Cipicung.
Di tempat yang sama Kepala Desa Muncangela Wawan Setiawan menyampaikan, kaitan dengan Turnamen Gala desa di tingkat Kecamatan Cipicung tahun 2023, alhamdulillah Tim Usia 17 desa muncangela mendapat predikat juara pertama, dan alhamdulillah juga ini hasil daripada pembinaan yang dilaksanakan oleh Karangtaruna yang ada di desa muncangela, sehingga di setiap ada turnamen tingkat kecamatan tim desa muncangela selalu masuk ke babak final, dan di tahun sebelumnya pun di tahun 2019 dan tahun 2022 telah menduduki juara ke dua dan alhamdulillah di tahun 2023 ini menjadi juara pertama tingkat kecamatan cipicung.
Dengan adanya gala desa di tingkat kecamatan, pihak kecamatan melihat potensi anak-anak yang ada di kecamatan, sehingga kedepanya bisa di bentuk tim kecamatan, jadi ada semacam pemilihan pemain-pemain untuk tingkat kecamatan dan nantinya setelah di seleksi dan di rekrut akan di ambil di buat jenjang ketingkat kabupaten. Ungkapnya
Wawan berharap untuk kedepanya, untuk anak -anak yang ada di desa muncangela bisa mempertahankan juara ini sehingga persepakbolaan di muncangela setiap tahunya berjenjang tidak putus silaturahmi.
Selanjutnya Wawan berpesan, untuk Anak - anak Usia 17 supaya menjaga selalu kekompakan, menjaga fisik, dan kekompakan ketika berlatih, walaupun tidak ada turnamen berlatih harus tetap berjalan. Pungkasnya
(Moris)