Advertisement
Kue jajanan tradisional ini yang lebih dikenal dengan bentuknya yang bulat, rasanya manis, dan ada sensasi kenyal saat dikunyah serta ditaburi dengan wijen dan berbagai varian rasa lebih di kenal dengan Onde-onde
Sanem warga Kelurahan Cigadung Kecamatan Cigugur Kabupaten Kuningan salah satu pengusaha Onde-onde setiap hari menjajakan dagangannya.
Menurut Sanem yang juga sebagai Owner, yang beralamat di Jalan Raya Cigadung Nomor 148 RT 02 RW 06 Kelurahan Cigadung Kecamatan Cigugur mengatakan, masih banyak warga berminat membeli kue pasaran tersebut. Bahkan, saya mampu menjual ratusan onde-onde per hari, dengan dihargai Rp 2500 Per biji Rp 25000 Per Box dengan tersedia berbagai Varian Rasa dari mulai Original (kacang hijau), Keju, Coklat, Green tea, Red Velvet, Nangka, Tausa hitam, Kacang tanah. Ujar sanem.
“Saya jualan onde-onde dimulai pukul 10.00 sampai dengan Pukul 20.00 Wib. Sehari bisa terjual seratus hingga dua ratus, ada saja warga yang memesan, Ada yang beli lima, sepuluh, gitu,” kata Sanem saat berjualan onde-onde kepada Journalgamas.Com (4/10/2023).
Beragam resep dan kreasi masyarakat dalam pembuatan onde-onde dengan isian kacang hijau, kacang merah, cokelat, keju. Namun, di Kuningan pada umumnya dominan berisi Kacang Hijau, serta ditaburi wijen pada permukaannya. Ungkapnya
Dikatakan Sanem, Ini merupakan salah satu usaha keluarga, saya ingin membantu dan ikut berpartisipasi. Sekaligus belajar untuk berwirausaha. Saya merasa usaha ini bisa menjadi salah satu sarana saya untuk belajar," kata sanem
Meski terjual cukup banyak, Sanem bercita cita kedepanya masih berkeinginan untuk membuka cabang di tempat-tempat lainnya dan menghadirkan inovasi varian baru.
"Sanem berharap membuka cabang baru di tempat lain, serta menambah produk baru,"
Salah satu warga bernama Rahmat ketika membeli onde-onde di kedai Aneka Rasa saat di minta tanggapanya, Rahmat mengatakan, saya lebih suka model onde-onde berisi kacang hijau karena itu yang paling dominan serta ditaburi wijen pada permukaannya. Itu lebih enak tapi itu juga sesuai selera masing-masing. Ujar Rahmat
Bagi anda yang ingin menjajahi kuliner onde-onde lebih lanjut bisa datang langsung ke jalan raya Cigadung dengan nama kedai Onde-onde Aneka Rasa atau barangkali ingin memesan bisa menghubungi di nomor. 081214147554
(Moris)